Siap Untuk Melakukan Kerja Sama Camat Kecamatan Lubuk Basung Kunjungi SMKN 2 Lubuk Basung
SMM SMKN 2 Lubuk Basung, Senin 26/9/22. Dalam masa tugas tergolong baru hampir 2 bulan sebagai Camat di Kecamatan Lubuk Basung, Bpk. Hidayatul Taufik bersama mengunjungi SMKN 2 Lubuk Basung untuk menjalin silaturahmi dan mengajak kerjasama, kolaboratif berpartisipasi dalam membangun Siswa SMKN 2 Lubuk Basung dan masyarakat di kecamatan Lubuk Basung sesuai kemampuan dengan porsinya masing-masing. Daflis Eka Putra, S. Pd sebagai Plt. Kepala SMKN 2 Lubuk Basung yang kita harapkan bisa untuk didefenitifkan sebagai kepala SMKN 2 Lubuk Basung oleh pihak Dinas Pendidikan Provinsi Sumatera Barat ini menyambut baik ajakan Bpk. Hidayatul Taufik tersebut. Mudah-mudahan kejasama dan kolaborasi tersebut bisa kita tuangkan dalam bentuk Nota Kesepahaman atau MoU.
Pagi itu Bpk. Hidayatul Taufik langsung diberi kehormatan menjadi Pembina Upacara senin pagi. Pada saat upacara berlangsung Bpk. Hidayatul Taufik sangat terkesan betatapa tertib dan rapinya seluruh peserta uapcara di SMKN 2 Lubuk Basung ini.Dalam amanat upacara pagi itiu beliau memberikan banyak memberikan motifasi untuk sukses dalam belajar danjuga menekankan untuk menghormati orangtua dan juga guru.
Setelah upacara dilanjutkan diskusi dengan staf pimpinan SMKN 2 Lubuk Basung, Daflis Eka Putra, S, Pd selaku Plt Kepala SMKN 2 Lubuk Basung, Drs. Azwar Sebagai Wakil Humas, Heppy Yendri sebagai Wakil Kesiswaan, Desnawati sebagai Wakil Kurikulum serta, H. Defliandi Sebagai Ketua komite. Hidayatul Taufik berharap SMKN 2 Lubuk Basung bisa kerja sama dan bersinergi dengan pihak kecamatan Lubuk Basung dalam membina dan membangun SDM bersama nantinya. Harapan tersebut disambut baik oleh Daflis Eka Putra, S. Pd selaku Plt. Kepala sekolah dan begitu juga dengan H. Defliandi selaku ketua komite sekolah.
Setelah itu kegiatan dilanjutkan silaturahmi dengan majlis guru, Hidayatul Taufik sebagai Camat dikecamatan Lubuk Basung ini beliau Juga sebagai Tauhid Parenting, Spritual Counselor for teen & Family, Hypnottherapys dan juag sebagai Founder Motiverende Training diruang majelis guru menyampaikan betapa mulianya tugas seorang guru, tetaplah berbuaat yang terbaik untuk siswanya dan tetaplag berkata yang baik karena apa yang kita ucapkan tersebut adalah merupakan doa.
Terakhir Bpk. Hidayatul Taufik mengunjungi kegiatan siswa dikelas dan memberikan arahan agar siswa SMKN 2 Lubuk Basung untuk dibina mental spritualnya menjadi agen of change yang siap menyambut tantangan zaman.
Pada kesempatan terakir tersebut beliau juga menyaksikan kegiatan siswa disetiap jrurusan dan kelas yang mengerjakan praktek yang menghasilkan Produk yang sudah dibuat sesuai dengan standar industri, seperti Pembuatan bakery, serundeng rinuak, pembuatan Kursi dan meja serbanguna serta masih ada produk dan jasa lainnya.
# SMKN 2 Lubuk Basung
# SMK Pusat Keunggulan
# SMK Hebat
# Vokasi Kuat
# Menguatkan Indonesia